Semarakkan Ramadan, HMPS IAT Gelar Seminar dan Buka Bersama

Sabtu, 11 Mei 2019. Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadlan, Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Alquran dan Tafsir (HMPS IAT) UIN Sunan Kalijaga menyelenggarakan dua acara yakni seminar penulisan dan buka bersama. Kedua acara tersebut diadakan di hari yang sama, Sabtu, 11 Mei 2019. Acara dilaksanakan di kantor PWNU D.I. Yogyakarta.
Persiapan yang panjang dan matang telah dilakukan panitia acara dengan melakukan beberapa rapat pertemuan untuk membahas acara tersebut. Sampai pada hari acara dilaksanakan, acara diawali dengan seminar penulisan yang diisi oleh bapak Khairul Imam, S.Th.I, M.Ag., Dosen IIQ An-Nur Yogyakarta dan alumi Jurusan Tafsir Hadis UIN Sunan Kalijaga. Peserta acara ini adalah pengurus HMPS, kru redaksi Al-Fath, dan umum. Seminar berjalan dengan khidmat dan lancar. Antusiasme para peserta seminar sangat tinggi dibuktikan dengan kedatangan mereka di siang hari di bulan Ramadan, salah satunya dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan pada sesi diskusi.
Sesi tanya jawab dilanjutkan dengan praktik menulis yang diikuti oleh para peserta seminar untuk dipilih tiga terbaik yang nanti akan diberi sertifikat. Acara berakhir saat masuk waktu shalat ashar dan para peserta beristirahat sejenak untuk melanjutkan acara yang selanjutnya.
Setelah melaksanakan shalat ashar, acara dilanjutkan dengan sarasehan dan buka bersama. Kali ini akan didatangai oleh mahasiswa IAT lintas angkatan dan dosen-dosen IAT. Acara berlangsung dalam beberapa rangkaian dengan penghujung kultum yang dibawakan oleh beliau Dr. Phil Sahiron Syamsuddin, MA, Dosen Prodi IAT, WR II UIN Sunan Kalijaga, sekaligus Ketua Asosiasi Ilmu Alquran dan Tafsir se-Indonesia (AIAT). Beliau membawaakan kultum dengan tema “Ideologi Terjemah Alquran”. “Sebenarnya Alquran itu tidak dapat diterjemah ke dalam bahasa apapun,” tutur beliau. Kalimat awal beliau ini membuat para pendengar sempat berpikir dalam. Namun setelah banyak yang disampaikan oleh beliau pendengar mulai dapat menangkap apa yang beliau maksud. Setelah kultum selesai acara dilanjutkan dengan peluncuran buletin Al-Fath (buletin yang dimiliki mahasiswa IAT). Penyerahan secara simbolik diwakili oleh Arju, Ketua Redaksi Al-Fath, kepada Dr. Phil. Sahiron Syamsuddin, MA. Beliau juga menyerahkan sertifikat kepada tiga penulis terbaik. Waktu menunjukkan waktu berbuka puasa, takjil dibagikan kepada para peserta dan dilanjutkan dengan shalat berjamaah dan makan bersama. (M.D. Al Baihaqi).